IHSG masih rawan pullback lanjutan

16 Jul 2024
Indeks-indeks Wall Street menguat di Senin (15/7). Pasar mulai mencerna peningkatan peluang kemenangan Donald Trump dalam Pemilu Presiden AS di November 2024 pasca penembakan pada akhir pekan lalu. Pasar juga dipengaruhi spekulasi bahwa Trump akan menerapkan kebijakan inward looking dan anti-immigration yang jauh lebih ekstrim dibanding periode kepemimpinan pertamanya dulu, jika terpilih. U.S. 10-year Treasury Yield konsolidatif di kisaran 4.2% hingga Senin (15/7). Tiongkok mencatat perlambatan pertumbuhan ekonomi ke 4.7% yoy di 2Q24 dari 5.3% yoy di 1Q24. Realisasi di bawah ekspektasi (5% yoy) ini memicu kekhawatiran terhadap outlook ekonomi Tiongkok. IHSG masih rawan pullback lanjutan ke kisaran 7250-7230 di Selasa (16/7). Dari domestik, nilai ekspor tumbuh 1.17% yoy di Juni 2024, jauh lebih rendah dari ekspektasi (5.13 yoy). Top picks (16/7) : ICBP, INKP, BBYB, MNCN dan JPFA. By PHINTRACO SEKURITAS | Research Valdy K. - Disclaimer On -
Baca Laporan

The Fed hampir dipastikan pangkas sukubunga di September 2024

15 Jul 2024
DJIA tutup di atas 40,000 untuk pertama kalinya dalam sejarah (12/7). CME FedWatch Tools mencatat peluang pemangkasan sebesar 90.3% di September 2024. Hal ini turut memicu ekspektasi pemangkasan lanjutan ECB yang direspon positif oleh indeks-indeks di Eropa. Pertumbuhan ekonomi Tiongkok diperkirakan melambat ke 5% yoy di 2Q24 dari 5.3% yoy di 1Q24. Pekan ini pasar mengantisipasi data Neraca Perdagangan Indonesia (NPI) dan keputusan RDG BI. Pasar menantikan pandangan dari BI terkait peluang pemangkasan di 2024, seiring perkembangan kondisi terkini di eksternal. IHSG mungkin ditopang euforia the Fed di awal pekan, tapi waspadai potensi profit taking di tengah-akhir pekan ini. Top picks : ADMR, INTP, ICBP, MAPI dan MYOR. By PHINTRACO SEKURITAS | Research Valdy K. - Disclaimer On -
Baca Laporan

Potensi pullback mengintai dibalik euforia pemangkasan the Fed Rate

12 Jul 2024
Nasdaq (-1.95%) dan S&P 500 (-0.88%) melemah signifikan pada perdagangan Kamis (11/7). Terjadi rotasi dari saham-saham teknologi yang sudah menguat signifikan ke saham-saham berkapitalisasi kecil yang diperkirakan memperoleh benefit dari pemangkasan sukubunga acuan. Inflasi AS turun ke 3% yoy di Juni 2024 dari 3.3% yoy di Mei 2024. CME FedWatch Tools mencatat peluang pemangkasan the Fed Rate di September 2024 mencapai 84.6%. Pertumbuhan ekonomi Inggris mencapai 1.4% yoy di Mei 2024, jauh lebih tinggi dari realisasi April 2024 di 0.7% yoy. IHSG mungkin masih terpengaruh euforia peluang pemangkasan the Fed Rate. Akan tetapi, IHSG kembali membentuk pola yang mengindikasikan potensi konsolidasi atau pullback. Dengan demikian, tetap waspadai potensi minor reversal di hari ini (12/7) sampai dengan pekan depan. Top picks (12/7) : PANI, SMRA, JSMR, MYOR, dan JPFA. By PHINTRACO SEKURITAS | Research Valdy K. - Disclaimer On -
Baca Laporan

Peluang pemangkasan The Fed Rate di September 2024 semakin besar

11 Jul 2024
Indeks-indeks Wall Street menguat lebih dari 1% pada perdagangan Rabu (10/7). Inflasi AS diperkirakan turun ke 3.1% yoy di Juni 2024 dari 3.3% yoy di Mei 2024. Dengan laju seperti ini, inflasi diperkirakan bisa jauh di bawah 3% di Agustus 2024. CME FedWatch Tools mencatat level tertinggi peluang pemangkasan sukubunga di September 2024 di 70% (10/7). Inggris dijadwalkan merilis GDP untuk bulan Mei 2024 yang diperkirakan berada di 1.20% yoy dari sebelumnya di 0.60% yoy. IHSG berpotensi uji resistance level 7300 di Kamis (11/7). Meski demikian, euforia mungkin tidak bisa berlangsung lama karena secara teknikal, IHSG membentuk spinning top yang diikuti penyempitan positive slope pada MACD. Tetap waspadai potensi pullback ketika IHSG uji resistance level tersebut. Top picks (11/7) : EXCL, ISAT, TLKM, MAPI dan CPIN. By PHINTRACO SEKURITAS | Research Valdy K. - Disclaimer On -
Baca Laporan

IHSG akan merefleksikan respon pasar terhadap pidato Powell

10 Jul 2024
S&P 500 catatkan all-time high di Selasa (9/7). Powel menyatakan bahwa menahan sukubunga acuan di level tinggi lebih lama dapat membahayakan ekonomi AS. Pernyataan ini memperkuat spekulasi pemangkasan sukubunga acuan di FOMC September 2024. Potensi “hung parliament” di Perancis dikhawatirkan memicu instabilitas politik yang dapat menjadi awal dari instabilitas ekonomi di Perancis. Inflasi Tiongkok diperkirakan naik 10 bps ke 0.4% yoy di Juni 2024. Hal ini mengindikasikan pemulihan ekonomi terbatas di Tiongkok. Harga brent melemah 1.27%, sementara harga crude melemah 1.12% setelah fasilitas produksi di gulf coast tidak mengalami kerusakan berarti dari tropical storm Beryl. IHSG diperkirakan bergerak fluktuatif dalam rentang 7250-7300 di Rabu (10/7). Pidato Powell dinilai cenderung less-hawkish (9/7). Kondisi ini berpotensi menjaga posisi nilai tukar Rupiah di bawah Rp16,300/USD di Rabu (10/7). Top picks (10/7) : BBNI, BMRI, BRIS, TOWR, dan WIIM. By PHINTRACO SEKURITAS | Research Valdy K. - Disclaimer On -
Baca Laporan

IHSG bentuk hanging man, waspadai pullback

09 Jul 2024
Indeks-indeks Wall Street berakhir flat di Senin (8/7), tapi Nasdaq dan S&P 500 berhasil tutup di level tertingginya (8/7). Sentimen utama masih berasal dari peningkatan ekspektasi pasar terhadap pemangkasan sukubunga acuan the Fed di FOMC September 2024. Pasar mencermati perkembangan Pemilu Presiden di AS dimana peluang Donald Trump untuk memenangi Pemilu 2024 dinilai sejumlah pengamat semakin besar. Update Pemilu Perancis : Partai sayap kanan yang semula diperkirakan menang mudah secara mengejutkan kalah tipis oleh partai sayap kiri dalam pemilu tersebut. IHSG terindikasi memasuki awal fase normal pullback dari overbought area. Hati-hati pullback ke 7200-7250 di Selasa (9/7). Indonesia Consumer Confidence Index turun ke 123.3 di Juni 2024 dari 125.2 di Mei 2024. Meski jauh di atas batas confidence 100, namun penurunan tersebut merupakan penurunan kedua berturut-turut. Top picks (9/7) : AALI, SMGR, UNVR, ARTO dan PWON. By PHINTRACO SEKURITAS | Research Valdy K. - Disclaimer On -
Baca Laporan