
Weekly Fixed Income Report – 19 Mei 2025
Moody’s menurunkan sovereign credit rating Amerika Serikat satu tingkat menjadi Aa1 dari Aaa karena beban pembiayaan defisit anggaran federal yang terus meningkat dan biaya roll over utang yang tinggi di tengah suku bunga yang naik. Defisit fiskal AS saat ini mencapai 1.05 triliun dolar, naik 13% dibandingkan tahun sebelumnya, dengan proyeksi defisit federal akan melebar hingga hampir 9% dari PDB pada 2035, didorong oleh kenaikan pembayaran bunga utang dan pengeluaran program sosial. Penurunan peringkat ini mencerminkan kekhawatiran atas tren utang dan defisit perdagangan AS.