
Daily Fixed Income Report – 6 Maret 2025
Indeks PMI Jasa AS naik ke 53.5 di Februari 2025 dari 52.8 di Januari 2025, melampaui perkiraan 52.6 dan menunjukkan percepatan pertumbuhan sektor jasa. Aktivitas bisnis, pesanan baru, tenaga kerja, dan pengiriman pemasok berkembang selama tiga bulan berturut-turut, pertama kali sejak Mei 2022. PMI Gabungan Manufaktur dan Jasa Zona Euro tetap berada di level 50.2 di Februari 2025, sesuai dengan data sebelumnya dan konsensus pasar. Angka ini menunjukkan bahwa aktivitas bisnis di kawasan Zona Euro masih berada di fase ekspansi tipis, mengingat level 50 menjadi batas antara ekspansi dan kontraksi ekonomi.
Pemerintah telah menetapkan Peraturan Presiden Nomor 12 Tahun 2025 tentang Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional Tahun 2025-2029. Peraturan tersebut mengatakan bahwa pemerintah memiliki sasaran defisit dalam kisaran 2.45%-2.5% dan sasaran stok utang pemerintah pada kisaran 39.01%-39.1% terhadap Produk Domestik Bruto (PDB) pada 2029.