Antisipasi pemangkasan the Fed Rate di September 2024

17 Jul 2024 Valdy

Ekspektasi pemangkasan sukubunga acuan the Fed di September 2024 kembali mendorong penguatan indeks-indeks Wall Street di Selasa (16/7).

CME FedWatch Tools mencatat peluang pemangkasan sukubunga acuan sebesar 87.6% di September 2024.

Kepala the Fed, Jerome Powell menyatakan bahwa the Fed tidak akan menunggu inflasi AS turun ke 2% yoy sebelum memangkas sukubunga acuan.

U.S. 10-year Treasury Yield turun ke 4.158 di Selasa (16/7).

ZEW Economic Sentiment Index di Euro Area turun ke 43.7 di Juli 2024 (vs 51.3 di Juni 2024) dan Jerman ke 41.8% di Juli 2024 (vs 47.5 di Juni 2024).

Harga brent melemah 0.8%, sementara harga crude melemah 0.9% merespon ekspektasi penurunan permintaan dari Tiongkok.

Pelemahan IHSG diperkirakan terbatas pada kisaran support 7200 di Rabu (17/7).

Top picks (17/7) : ESSA, MDKA, BMRI, ASSA, TINS dan MAPI.

By PHINTRACO SEKURITAS | Research
Valdy K.
– Disclaimer On –