Daily Fixed Income Report – 7 January 2026
Gubernur Fed Bank of Minneapolis, Neel Kashkari, menyatakan bahwa suku bunga The Fed kemungkinan sudah mendekati level netral bagi perekonomian Amerika Serikat (AS). Dengan kondisi ini, langkah The Fed selanjutnya akan sepenuhnya bergantung pada data ekonomi yang rilis kedepan. Sejumlah pejabat The Fed mengindikasikan kemungkinan akan menahan suku bunga di Januari, setelah sebelumnya melakukan tiga kali pemangkasan berturut-turut hingga akhir 2025.
Kementerian Keuangan RI menetapkan kebijakan pembebasan Pajak Penghasilan (PPh) Pasal 21 bagi karyawan yang memiliki penghasilan bruto kurang dari Rp10 juta per bulan. Kebijakan ini ditandatangani Menteri Keuangan Purbaya Yudhi Sadewa pada 29 Desember 2025 dan diundangkan pada 31 Desember 2025 dan mulai berlaku di 2026.